PT Bank MAYORA, selanjutnya disebut “Bank MAYORA”, “Bank” atau “Perseroan”, didirikan oleh PT Mayora Inti Utama dan PT Mayora Dhana Utama berdasarkan Akta No. 14 tanggal 25 Februari 1993 yang dibuat di hadapan Dr. Widjojo Wilami SH, Notaris di Jakarta.
Pada 14 Juli 1993, Bank MAYORA mulai beroperasi secara komersial setelah mendapatkan izin usaha sebagai Bank Umum berdasarkan SK Menteri Keuangan RI No. 719/KMK.017/1993 dengan berfokus pada bidang perbankan ritel dan konsumer.
Dalam perjalan usahanya, Bank telah melalui siklus pasang-surut yang semakin menguatkan keberadaannya di industri perbankan Indonesia. Pada tanggal 15 Mei 2013, Bank MAYORA memperoleh predikat sebagai Bank Umum Devisa melalui Keputusan Gubernur Indonesia No. 15/5/KEP.DpG/2013 tanggal 7 Mei 2013.
Untuk mendukung pertumbuhan usaha, Bank MAYORA terus meningkatkan pemanfaatan teknologi informasi agar dapat memberikan produk dan layanan terbaik bagi nasabah. Bank MAYORA telah melengkapi layanannya dengan layanan internet banking dan mobile banking yang semakin memanjakan nasabah dalam melakukan transaksi perbankan.
Tahun 2022, Bank MAYORA menapaki babak baru dalam perjalanan usaha setelah PT Bank Negara Indonesia Tbk. (Persero) mengambil alih kepemilikan 63,92% saham Bank MAYORA, sehingga Bank MAYORA resmi menjadi bagian dari BNI Group. BANK MAYORA akan bertransformasi menjadi Digital-First bank yang unggul untuk UMKM di Indonesia. Dengan menjadi bagian dari BNI, Bank Mayora optimis akan terus berkembang dan memiliki daya saing yang lebih kuat lagi di industri perbankan nasional.